Kali ini kita akan membahas cara membuat web hosting sendiri dengan linux debian ataupun ubuntu. Service yang akan kita pakai disini adalah aplikasi yang gratis dan semua orang dapat menggunakannya. Sementara nama untuk aplikasi tersebut adalah EHCP panel yang berjalan pada sisten operasi linux. Gambar di atas merupakan gambar dari hasil capture gambar control panel yang pada aplikasi yang berbasis web base . Walaupun gratis, namun aplikasi ini sangatlah nudah unutuk di operasikan.
Cara membuat web hosting sendiri yang pertama adalah siapkan server linux, baik itu debian ataupun ubuntu. Apabila anda tidak memiliki server, bisa dengan virtualisasi seperti VirtualBox. Kemudian login dengan root dan jalankan perintah berikut.
wget http://www.ehcp.net/ehcp_latest.tgz
Apabila server anda tidak ada koneksi ke internet, maka download manual pada link di atas kemudian copy ke server. Karena tipe file yang di download tersebut masih tgz, maka kita harus mengekstraknya dengan perintah sebagai berikut:
tar - zxvf ehcp_latest.tgz
Setelah berhasil di ekstrak, masuk ke direktori EHCP.
cd ehcp
Setelah itu langsung install ehcp dengan perintah:
./install.sh
Pada bagian ini akan memakan waktu cukup lama tergantung kekuatan servernnya. Setelah menjalankan installasi maka server akan otomatis menginstall semua service yang dibutuhkan seperti MySQL, Postfix, DNS, Apache, PHP, FTP dan lain-lain membuat cara membuat web hosting sendiri ini cukup mudah. Maka sebaiknya sebelum menginstall EHCP, server anda jangan dulu di install apa-apa agar tidak mengganggu EHCP itu sendiri.
http://ipanda atau http://domainanda
Setelah itu cara membuat web hosting sendiri sebenarnya sudah selesai, anda hanya perlu memastikannya dengan cara browsing ke domain server ataupun IP server, jika berhasil maka akan terlihat tampilan EHCP pada browsing di client. Itulah sedikit tutorial mengenai cara membuat web hosting sendiri dengan EHCP panel di Debian maupun Ubuntu.
OTHER
No comments:
Post a Comment